Penggunaan Media Gambar Kartun Dalam Pembelajaran Bahasa Inggris Sekolah Dasar Untuk Meningkatkan Hasil Belajar

Penulis

DOI:

https://doi.org/10.52048/inovasi.v17i1.376

Kata Kunci:

Hasil Belajar, Gambar Kartun, Bahasa Inggris

Abstrak

Pengajaran bahasa Inggris di Sekolah dasar masih belum optimal. Hal ini disebabkan karena bahasa Inggris tidak diberikan secara eksplisit. Faktor tersebut membuat minat belajar anak terhadap bahasa Inggris menurun. Maka dari itu, guru dituntut untuk membuat pembelajaran bahasa Inggris menjadi lebih menyenangkan dan menarik perhatian anak dengan menambahkan variasi media pembelajaran dalam proses belajar mengajar. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas, yaitu penelitian yang dilakukan di kelas dengan menekankan pada penyempurnaan atau peningkatan proses dan praktis pembelajaran. Penerapan media pembelajaran Gambar Kartun, dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Jobs and Professions. Secara rinci, peningkatan persentase ketuntasan hasil belajar siswa aspek kognitif dapat dilihat pada siklus I yang pada kondisi awal hanya sebesar 31,57% meningkat menjadi sebesar 73,68%. Setelah dilaksanakan tindakan kembali pada siklus II persentase ketuntasan hasil belajar siswa jugamengalami peningkatan menjadi 100%. Selanjutnya peningkatan juga terjadi persentase hasil belajar aspek afektif pada siklus I sebesar 68,24% siswa masuk dalam kategori baik dan sangat baik, meningkat menjadi 84,21% siswa yang masuk dalam kategori baik dan sangat baik. Penelitian berikutnya perlu mengeksplorasi penggunaan media kartun di dalam pembelajaran Bahasa Inggris di sekolah dasar di berbagai materi.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

2023-07-07

Cara Mengutip

Ibda, H., Prabandari, L. T., & Al-Hakim, M. F. (2023). Penggunaan Media Gambar Kartun Dalam Pembelajaran Bahasa Inggris Sekolah Dasar Untuk Meningkatkan Hasil Belajar. Inovasi: Jurnal Diklat Keagamaan, 17(1), 1–10. https://doi.org/10.52048/inovasi.v17i1.376