Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas VIII MTs Negeri 1 Tuban

Penulis

  • Siti Sofiyah Minister Of Religion Affair

DOI:

https://doi.org/10.52048/inovasi.v14i2.162

Kata Kunci:

model, pembelajaran, berbasis masalah

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gambaran aktivitas guru dan siswa dalam proses pembelajaran Biologi dengan menerapkan model Pembelajaran Berbasis Masalah di kelas VIII B MTs Negeri 1 Tuban pada materi Struktur dan Fungsi Jaringan Tumbuhan serta meningkatkan hasil belajar Biologi siswa di kelas VIII B MTs Negeri 1 Tuban. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan dalam 2 siklus, tahapan dari masing-masing siklus terdiri atas Perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah guru dan seluruh siswa kelas VIII B di MTs Negeri Tuban yang berjumlah 32 orang. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi dan lembar tes. Lembar observasi digunakan untuk menggambarkan aktivitas pembelajaran yang dilakukan guru dan aktivitas belajar siswa selama proses pembelajaran menggunakan model Pembelajaran Berbasis Masalah sedangkan tes digunakan untuk mengukur hasil belajar siswa setelah proses pembelajaran dengan menerapkan Model Pembelajaran Berbasis Masalah. Hasil analisis data observasi aktivitas guru sebelum PTK = 25(baik), siklus I diperoleh skor rata-rata=28(baik), siklus II meningkat menjadi 30(baik). Hasil analisis data observasi aktivitas siswa sebelum PTK=20( Cukup), siklus I diperoleh skor rata-rata= 27,5(baik), siklus II meningkat menjadi 28,5(baik). Rata-rata kelas sebelum PTK=72 dengan ketuntasan klasikal 76 % (tidak tuntas) , siklus I nilai rata-rata kelas yaitu 78,125 dengan presentase ketuntasan belajar klasikal 78,125 % (tidak tuntas) pada siklus II meningkat menjadi rata-rata kelas yaitu 87, 8 dengan presentase ketuntasan belajar klasikal 90,625 % (tuntas). Disimpulkan bahwa model Pembelajaran Berbasis Masalah dapat meningkatkan aktivitas guru dan aktivitas siswa serta hasil belajar siswa di kelas VIII B MTs Negeri 1 Tuban.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Unduhan

Diterbitkan

2020-10-26

Cara Mengutip

Sofiyah, S. (2020). Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas VIII MTs Negeri 1 Tuban. Inovasi: Jurnal Diklat Keagamaan, 14(2), 156–168. https://doi.org/10.52048/inovasi.v14i2.162